DISWAYKALSEL.ID -- Dalam waktu dekat pelaksanaan Pekan Olahraga Daerah (POPDA) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) akan segera digelar pada Mei 2025.
POPDA Provinsi Kalsel menjadi ajang pembinaan prestasi olahrga di kalangan para pelajar.
Heru Susmianto selaku Kabid Peningkatan Prestasi Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kalsel, mengatakan bahwa pihaknya telah mengirim surat terkait jadwal kegiatan POPDA.
BACA JUGA:Bawaslu Banjarbaru Perketat Pengawasan hingga Tingkat TPS Jelang PSU 19 April 2025
BACA JUGA:Update Prakiraan Cuaca di Kalsel Hari Rabu 16 April 2025, Kota Banjarmasin dan Banjarbaru Cerah!
Ia juga menyampaikan pihaknya akan memastikan jalannya kegiatan POPDA Provinsi Kalsel berjalan lancar.
"Kami tengah mempersiapkan segala sesuatunya untuk memastikan acara ini berjalan dengan sukses,” pungkasnya pada Rabu 16 April 2025.
Lebih lanjut, proses pendaftran atlet saat ini masih terbuka melalui website resmi https://dispora-kalsel.net/.
“Kami hanya menunggu keabsahan atlet pelajar yang akan berkompetisi di POPDA 2025,” sambung Heru.
Diketahui, ada sebanyak 11 cabang olahraga (cabor) yang akan dipertandingkan, di antaranya judo, gulat, panjat tebing, panahan, karate, atletik, angkat besi, dayung, renang, dan masih banyak lainnya.
BACA JUGA:Kadin Siap Perkuat Kerja Sama dengan Rusia di Sektor Kesehatan hingga Pendidikan
Meskipun gulat tidak tidak dipertandingkan di tingkat nasional, namun tetap menjadi fokus sebab merupakan cabor unggulan Kalsel.
POPDA Provinsi Kalsel rencananya akan diselenggarakan mulai tanggal 15-22 Mei 2025 di Kota Banjarmasin Kalimantan Selatan.
Heru menambahkan, POPDA Provinsi Kalsel digelar dengan tujuan membina atlet junior agar mereka bisa bersaing di tingkat lebih tinggi.